Kapolsek Seteluk Laksanakan Kegiatan Jumat Curhat di Desa Seran

    Kapolsek Seteluk Laksanakan Kegiatan Jumat Curhat di Desa Seran

    Sumbawa Barat NTB - Sebagai upaya mendorong terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polsek Seteluk Polres Sumbawa Barat, Kapolsek Seteluk melakukan kegiatan Jumat Curhat di Lapangan Bola Desa Seran, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat, Jumat (28/06/2025). 

    Kehadiran Kapolsek diterima hangat oleh Kades Seran di Lapangan Kantor Desa Seran dimana saat itu Kades dan warga sekitar melakukan persiapan penyelenggaraan STQ tingkat Kecamatan Seteluk. 

    Kepada Media ini, Kapolres Sumbawa Barat AKBP Yasmara Harahap SIK., melalui Kapolsek Seteluk Iptu Siswoyo SH., mengatakan dalam kegiatan Jumat curhat tersebut pihaknya memperkenalkan diri sebagai Kapolsek di Kecamatan Seteluk. 

    Selain itu, Siswoyo sapaan akrabnya berkesempatan mendengarkan laporan Kades Seran Ramli Ade Putra terkait situasi keamanan di Desa tersebut serta berharap kepada Polsek Seteluk agar membantu melakukan langkah-langkah pencegahan terkait gangguan kenyamanan masyarakat yang masih kerap terjadi salah satunya Balap Liar. 

    Ia pada kesempatan itu menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas Kapolres Sumbawa Barat agar masyarakat terutama Kepala Desa, Kadus serta Ketua RT untuk turut membantu menyampaikan informasi terkait adanya kegiatan masyarakat yang kiranya akan mengganggu kamtibmas, terlebih kepada upaya mencegah kriminalisasi dengan selalu terus, waspada serta menyampaikan segera situasi lingkungan kepada Bhabinkamtibmas. 

    “Kami dari Polsek Seteluk terus akan berusaha dalam mencegah segala bentuk kejahatan serta gangguan keamanan lainnya dengan terus meningkatkan patroli, dan penindakan hukum bila mana ada yang melakukan tindakan melanggar hukum, “ucapnya.

    “Namun tentu ksmi mengharapkan partisipasi masyarakat dalam mendorong terciptanya Kamtibmas yang Kondusif, “ Ucapnya. 

    Terkait Pilkada yang tidak lama lagi akan diselenggarakan, Kapolsek berharap kepasa masyarakat agar sama-sama menahan diri bila perbedaan pilihan antar satu dan lainnya terjadi.  

    “Kelancaran Pilkada tergantung pada masyarakat, oleh karenanya atas nama Polres Sumbawa Barat berharap warga mendukung Pilkada Damai terjadi di kecamatan Seteluk, “ pungkasnya. (Adb) 

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Kapolres Sumbawa Barat Hadiri Penutupan...

    Artikel Berikutnya

    Polres Sumbawa Barat Gelar Upacara Tabur...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Satgas MTF XXVIII/ UNIFIL Raih Penghargaan LAF Medal Di Penghujung Masa Baktinya

    Ikuti Kami